Tetap Happy Di Era Pandemi
Tetap Happy Happy Di Era pandemi Judul webinar nasional kepramuakaan pada tanggal 29 Agustus 2021. Dengan dua orang narasumber yang kompeten dalam membina gerakan pramuka yaita Kak Irwan Febriansyah dan Kak Rio Ashadi.
Acara webinar kepramukaan dibuka oleh kak Ismu mewakili kak Adi Dasmin dari PGRI Prov DKI Jakarta beliau berpesan bahwa pendidikan kepramukaan dalam mengembangkan karakter dan budi pekerti sesuai dengan Permendikbud no 63 Tentang Ekskul Wajib Kepramukaan dan UU No.12 Tahun 2010 tentang Kepramukaan.
Dalam sambutan lain dari PB PGRI di wakili oleh Dr. Dudung selaku ketua APKSI PB PGRI Republik Indonesia beliau menegaskan bahwa gerakan pramuka pasti dekat dengan guru yang merawat dan menjaga persatuan kesatuan bangsa. Serta mengembangkan karakter generasi muda.
Hal Senada dikemukan oleh Sumardiyansyah Perdana kusumah ketua APKS PGRI Jakarta. Bahwa gerakan pramuka memiliki sisi historis dalam mengembangkan karakter kebangsaa yang sesuai dengan trisatya dan dasadarma pranuka. Hal ini sejalan denga pengembangan nilai-nilai pelajar Pancasila yang sudah terintegrasi dalam gerakan Pramuka. Kemudian dengan adanya webimar kepramukaan nasionsl agar pembinaan generasi muda dalam hal ini ekstrakurikuler pramuka bisa Survive dimasa pandemi.
Puncak dari webinar kepramukaan nasional yaitu dengan paparan dua narasumber yaitu kak Irwan Febriansyah sebagai Wakil Ketua Pembinaan Orang Dewasa Kwartir Daerah Provinsi DKI Jakarta dan Kak Rio Ashadi dari Andalan Nasional Kwartir Nasional Republik Indonesia.
Kak Irwan Febriansyah memaparkan bahwa memandu dan membina adik-adik dalam gerakan pramuka dalam semua tingkatan dari golongan Siaga, Penggalang, Penegak, bahwa Pandega harus tetap happy. Kegiatan pramuka harus menyenangkan dan bersyukur diberikan nikmat serta kebahagian dalam membina generasi muda. Oleh katena itu gerakan pramuka harus jalan terus selama masa ada prinsip dasar kepramukaan dan metoda kepramukaan
Karena menurut Boden Powel kepramukaan merupakan suatu ilmu pengetahuan yang harus diseminarkan bukan suatu doktrin atau naskah tapi suatu permainan yang harus menyenangkan. Dimana kakak-kakak bisa membina, mengembara dan bermain bersama dengan 4 hal yaitu kesehatan, menyenangkan, kerajinan dan tolong menolong. Pungkas, Kak Irwan!
Kemudian dalam paparan lain kak Irwab menegaskan bahwa kata happy memiliki kata kunci yaitu bahagia, gerakan pramuka adalah gerakan pendidikan, semua berperan serta partisipasitif interaktif dan inovarif, ringankan bebas dalam membina dan piknik dalam hal untuk mengembangkan wawasan,
Pembicara lain kak Rio Ashadi memaparkan dalam pengantar awal guru itu dalam seragamnya punya 3 hal yaitu seragam pramuka, seragam PGRI dan seragam olahraga. Sehingga proses kolaborasi ini tetap dilanjutkan antara PB PGRI, KWARNAS dalam membina para guru sebagai pembina kader bangsa
Dalam prinsip kegiatan kepramukaan itu aman,nyaman dan selamat. Hal ini dilakukan dari semua tingkatan dari kwartir nasional hingga gugus depan dengan berbagai macam kegiatan baik online maupun offline. Apa yang harus dilakukan sebagai pembina? Ada 3 jawaba pertama jaga diri dan keluarga, tetap latihan kepramukaan dan peduli sesama.
Komentar
Posting Komentar