LATIHAN SOAL UJIAN SEKOLAH SEJARAH PAKET B


LATIHAN SOAL UJIAN SEKOLAH SEJARAH PEMINATAN
PROGRAM IPS
TAHUN PELAJARAN 2019/2020

 PAKET B

1.      Perhatikan gambar di bawah ini!











Dari gambar diatas, konsep ruang dapat diidentifikasi berupa ….
A. Peristiwa proklamasi
B. Teks proklamasi dibacakan di Jakarta
C. Ir. Soekarno membacakan teks proklamasi
D. Tanggal 17 Agustus pelaksanaan proklamasi RI
 E. Gambar peristiwa pembacaan teks proklamasi

2.      Dalam perkembangannya sejarah dapat dibedakan kedalam sejarah sebagai peristiwa, sejarah sebagai kisah dan sejarah sebagai ilmu, ketiganya memiliki ciri yang berbeda. Penekanan
Sejarah sebagai kisah mengandung arti ….
A. Peristiwa yang benar-benar terjadi dan dikisahkan kembali oleh seseorang
 B. Semua peristiwa yang tengah berlangsung dalam kehidupan manusia
C. Peristiwa yang mengisahkan tokoh-tokoh negarawan
D. Kisah masa lalu yang memiliki korelasi dengan masa yang akan datang
E. Peristiwa-peristiwa penting yang terjadi dimasa lalu

3.      Sejarah menjadi suatu pengetahuan yang penting dalam kehidupan suatu bangsa atau suatu negara. Melalui pelajaran sejarah akan menerima citra wacana kehidupan masyarakat di masa lampau atau mengetahui peristiwa-peristiwa yang terjadi di masa lampau. 
Dari deskripsi tersebut memperlihatkan bahwa insiden sejarah merupakan suatu insiden penting, lantaran ....
A. peristiwanya tidak sanggup berubah oleh perkembangan jaman
B. insiden yang terjadi tetap dikenang sepanjang masa
C. dalam kehidupan peristiwanya hanya terjadi satu kali saja
D
. mempunyai arti dalam memilih kehidupan orang banyak
E. insiden yang telah terjadi mustahil terulang kembali



4.       Diakronik merupakan sesuatu yang melampaui batasan waktu. Berikut ini peristiwa sejarah yang dikategorikan sebagai diakronik adalah ….
A. Pemerintahan Raja Hayam Wuruk berlangsung antara tahun 1350-1389
B. Jokowi di lantik menjadi presiden pada tahun 2014
C. I Tsing melakukan ziarah Buddha di Sumatera pada abad ke VII
D. Jepang menjajah Indonesia pada tahun 1942
E. Jepang menyerah tanpa syarat kepada sekutu pada tahun 1945

5.      Perhatikan gambar berikut!





Sumber Sejarah
Gambar diatas dikategorikan kedalam sumber sejarah....
A.    sekunder
B.    primer
C.    benda
D.    dokumen
E.    asli

6.      Perhatikan kutipan berikut ini !
Orde Baru adalah masa pemerintahan presiden Soeharto. Pembangunan di Indonesia pada masa Orde Baru sangat pesat. Namun angka korupsi juga meningkat. Soeharto membuat program pembangunan jangka pendek yang disebut Rencana Pembangunan Lima Tahun (Repelita). Repelita I berhasil meningkatkan pertumbuhan ekonomi dari rata-rata 3% menjadi 6,7% per tahun, meningkatkan pendapatan per kapita, dan menurunkan laju inflasi. Bahkan pada tahun 1984 Indonesia berhasil mencapai swasembada beras, padahal pada tahun 1970-an Indonesia adalah negara pengimpor beras terbesar di dunia. Namun pada masa ini terjadi kesenjangan pembangunan antara pusat dan daerah.
Konsep berpikir sinkronik dalam paparan diatas adalah….
A.    penyampaian peristiwa disampaikan secara runut
B.    pemaparannya dibatasi pada satu periode waktu tertentu
C.    penempatan peristiwa, setting dan tokoh tidak sesuai dengan realita
D.    didalam pemaparannya memilikihubungan kausalitas
E.    pemaparannya bersifat dinamis


7.      Perhatikan data berikut !
1)      Munculnya peran rakyat-rakyat kecil
2)      Menekankan pada peristiwa gemilang perjuangan
3)      Mendewakan para tuan-tuan tanah atau kepala-kepala
4)      Suku
5)      Regiosentris
6)      Menekankan kebesaran bangsa
Ciri-ciri dari historiografi nasional, ditunjukan pada nomor ….
A.    1 dan 2
B.     2 dan 3
C.     3 dan 4
D.    1 dan 5
E.     2 dan 5

8.      Di daratan Cina ditemukan kerangka manusia purba menyerupai kerangka Pithecanthropus Erectus di Indonesia. Jenis manusia purba ini dianggap sebagai bagian tak terpisahkan dari kelompok Pithecanthropus karena memiliki ciri tubuh atau badan yang sangat mirip satu sama lainnya. Jenis manusia purba yang dari Cina tersebut adalah....
A.    Homo Pekininsis
B.     Pithecanthropus Devidfranz
C.     Sinanthropus Sobensis
D.    Meganthropus Pekinensis
E.     Sinanthropus Pekinensis

9.      Salah satu ciri kehidupan yang menonjol pada masyarakat zaman mesolithikum atau zaman batu madya adalah hidup dari meramu dan berburu. Kebanyakan dari mereka hidup di gua-gua di tepi pantai. Hal ini terbukti dengan banyak ditemukannya ….
A.        mata tombak dan mata panah di dasar-dasar sungai di Indonesia
B.        peninggalan berupa menhir, sarkofagus dan pundek berundak
C.        alat-alat rumah tangga berupa periuk belanga dan manik-manik
D.        sampah dapur yang dikenal dengan sebutan kjokkemoddinger
E.         peninggalan yang berupa manik-manik dan perhiasan lainnya

10.   Bangsa  Yunani dan Romawi kuno memiliki tingkat peradaban yang tinggi. Peradaban inilah yang kemudian dikembangkan oleh bangsa Barat dan akhirnya tersebar ke seluruh Dunia termasuk ke Indonesia.
Berikut ini adalah contoh peradaban Eropa yang berpengaruh terhadap peradaban Indonesia :
A.    teknologi pembuatan beton
B.    munculnya sistem negara kota
C.    adanya kepercayaan terhadap roh nenek moyang
D.    teknik membuat bangunan berbahan dasar tanah liat
E.    berkembangnya agama Nasrani

11.  Sumber sejarah dapat dibagi menjadi sumber sejarah tekstual dan sumber sejarah non tekstual. Di bawah ini yang termasuk dari kelebihan sumber sejarah tekstual adalah ….

A. Penyampaian info lebih mudah dan jelas
B. Kebenarannya dapat diyakini
C. Dapat mencari data secara lebih tuntas dalam menggali informasi
D. Data yang digunakan banyak tergantung pada data primer
E. Data sekunder sulit didapatkan

12.  Perhatikan keterangan berikut !
1. Adanya serangan dari bangsa Arya.
2. Adanya serangan dari bangsa Colamandala
3. Adanya wabah penyakit di masyarakat lembah Sungai Indus.
4. Ashoka menjadi raja Magadha yang kejam
 Penyebab kemunduran peradaban lembah Sungai Indus ditunjukkan pada angka...
 A. 1 dan 2
 B. 1 dan 3
 C. 1 dan 4
 D. 2 dan 3
 E. 2 dan 4

13.   Perhatikan keterangan berikut !
1. Kongfusianisme
2. Taoisme
3. Mengcius
4. San Min Chu i
5. Komunisme
Ajaran filsafat Cina Kuno yang berkembang pada masa Dinasti Chou adalah....
 A. 1, 2, dan 3
 B. 1, 3, dan 4
 C. 1, 3, dan 5
 D. 2, 3, dan 4
 E. 2, 4, dan 5

14.  Dengan ditemukannya kitab Hukum Hammurabi pada masyarakat di peradaban Mesopotamia maka dapat disimpulkan bahwa....
 A. Raja Hammurabi memerintah berdasarkan hukum yang berlaku
 B. Raja Hammurabi mcmenntah secara mutlak
 C. Masyarakat babylonia telah memiliki kesadaran hukum yang tinggi
 D. Hukum dapat diatur oleh raja
 E. Raja memerintah dengan sistem diktator

15.  Perhatikan keterangan berikut :
1. Pemerintahan dipimpin dua orang raja yang berkuasa secara turun temurun
2. Pemerintahan dijalankan oleh dewan yang disebut Epor
3. Rakyat memiliki dewan perwakilan yang disebut Eklesia.
Keterangan di atas merupakan ciri-ciri pemerintah....
 A. Kerajaan Romawi
 B. Kerajaan Asyiria
 C. Polis Sparta
 D. Polis Kreta
 E. PolisAthena

16.  Kerajaan Demak merupakan kerajaan Islam yang pertama di Pulau Jawa. Kerajaan Demak berdiri sekitar abad ke-15 M. Pendiri kerajaan ini adalah Raden Patah, seorang putra Raja Majapahit Brawijaya V yang menikah dengan putri Campa. Kerajan Demak membangun perekonomian dari pertanian dan memperluas wilayahnya dengan menaklukan  pelabuhan-pelabuhan penting  di Pantai Utara Jawa seperti Tuban, Jepara, Sedayu dan Gresik. Dikuasainya pelabuhan-pelabuhan tersebut maka Demak menjadi pelabuhan penghubung (transit) dengan Malaka. Dari deskripsi tersebut maka dapat disimpulkan bahwa ....
A.    daerah pedalaman Demak bayak menghasilkan lada sebagai bahan ekspor yang penting
B.     perekonomian kerajaan Demak berkembang ke arah perdagangan Maritim dan agraria
C.     kerajaan Demak ingin merebut  Malaka dari tangan Portugis sehingga Demak menjadi bandar perdagangan yang ramai
D.    letaknya strategis di jalur perdagangan Indonesia bagian barat dengan Indonesia bagian timur
E.     kerajaan Demak menjadi pusat perdagangan pertama dengan hasil pertanian beras

17.  Perhatikan kutipan prasasti Karangbogem di bawah ini!
.. “Jangan diganggu gugat penetapan ini. kemudian ada seorang kawulaku asal Gresik, pekerjaannya nelayan yang memiliki hutang sebesar satu keti dua laksa [sama dengan seratus duapuluh ribu]. Sedapatnya dia akan memungut bantuan sesamea nelayan.”
Berdasarkan kutipan prasasti di atas,  dapat ditafsirkan bahwa kehidupan rakyat kerajaan Majapahitbermata pencarian.....
A.    berdagang
B.    berlayar
C.    bertani
D.    beternak
E.    pertukangan

18.  .    Perhatikan kutipan prasasti Tugu di bawahini !
“Pada tahun ke-22 dari tahta Yang Mulia Raja Purnnawarmman menitahkan menggali kali (saluran sungai) yang permai dan berair jernih Gomati namanya, setelah kali (saluran sungai) tersebut mengalir melintas di tengah-tegah tanah… saluran galian tersebut panjangnya 6122 busur.”
Berdasarkan isi prasasti Tugu, dapat ditafsirkan bahwa rakyat kerajaan Tarumanegara bermata pencaharian….
A.    pertukangan
B.    berdagang
C.    berlayar
D.    beternak
E.    bertani1

19.  Perhatikan paparan berikut.
Kerajaan Mataram kuno atau Medang Kamulan termasuk salah satu kerajaan terbesar di Pulau Jawa. Kerajaan ini mencapai puncak kejayaan pada masa pemerintahan Dyah Balitung. Namun setelah Mpu Sindok memindahkan pusat pemerintahan dari Jawa Tengah ke Jawa Timur berangsur-angsur kerajaan Mataram Kuno mengalami kemunduran yang disebabkan oleh beberapa factor diantaranya :
1.    Letusan gunung api
2.    Pusat pemerintahan yang sangat jauh dari laut
3.    Peristiwa Pralaya
4.    Permusuhan antara Balaputera dewa dengan Rakai Pikatan atas hak kekuasaan di Mataram
5.    Perang Ganter
Berdasarkan paparan di atas, manakah faktor penyebab runtuhnya kerajaan Mataram Kuno dalam bidang politik?
A.    1-2      
B.    2-3  
C.    3-4
D.    4-5   
E.    5-1

20.   Organisasi pergerakan nasional Indische Partij berdiri pada tanggal  25 Desembar 1912. Pencetus organisasi ini E.F. F Douwes Dekker. Pendirian Indische Partij mendapat dukungan dari rakyat Indonesia Tujuan organisasi ini adalah membangun patriotisme semua inders terhadap tanah air yang telah memberi kehidupan Sesuai dengan tujuan organisasi tersebut maka strategi perjuangannya adalah  nonkooperasi, karena ....
A.    bersifat radikal dan menolak kerjasama dengan penjajah
B.    kegiatan organisasi kebangsaan bersifat lunak  dan terbuka
C.    organisasi kebangsaan mengutamakan kesejahteraan anggota
D.    organisasi dengan teran-terangan menggalang persatuan
E.    kegiatan organisasi dilakukan secara sembunyi-sembunyi

21.  Perhatikan pernyataan pada table di bawah ini !
Perang Diponegoro
Perang Aceh
1.Dipimpin oleh bangsawan
2.Perlawanan   Diponegoro tidak melibatkan bangsa Asing
3.Dilakukan secara gerilya
4.Berakhir        setelah P.Diponegoro ditangkap dan dibuang ke luar Pulau Jawa
5.Belanda kewalahan menghadapi perlawanan P. Diponegoro

1.      Dipimpin oleh sultan Aceh
2.      Aceh bekerja sama dengan Turki
3.      Dilakukan secara gerilya
4.       Berakhir    setelah pemimpinnya ditangkap dan dibuang ke luar Aceh
5.      Belanda kewalahan menghadapi
perlawanan Cut Nya Dien

Berdasarkan table di atas Perang Diponegoro dan Perang Aceh memiliki akhir yang sama yaitu….
A. No 1
 B. No 2
C. No 3
D. No 4
E. No 5

22.  Salah satu konsep yang dipergunakan Indische Partij yaitu bahwa Indonesia Merupakan national home; semua orang keturunan Bumiputra, Belanda, Cina, Arab, dan sebagainya yang mengakui Hindia sebagai tanah air dan kebangsaannya (Marwati Djoened, 1993:188).
Teks tersebut memperlihatkan bahwa Indische Partij menganut ideologi ....
A. Demokratis
B. Sosialis
C. Komunis
D. Nasionalis
E. Liberalis

23.  Perhatikan kutipan berikut ini!
Pengerahan tenaga romusha telah membawa akhir jauh pada struktur sosial di Indonesia. Karena kaum tani yang dikerahkan banyak pemuda-pemuda. yang menghilang dari desanya pergi ke kota lantaran takut akan diambil sebagai romusha. Pemerintah Jepang bertindak lebih jauh lagi, jadinya hampir semua pria yang tidak cacat diambil.
(Marwati Djoened, dkk, 1993:39)
Dampak pengerahan romusha tehadap struktur sosial masyarakat desa yaitu ....
A. Pembentukan rukun tetangga (tonarigumi) hingga ke pelosok-pelosok.
B. Pengawasan terhadap perkebunan-perkebunan dilakukan tubuh pengawasan Jepang.
C.. Penduduk desa hanyalah kaum wanita, anak-anak, dan lelaki yang kurang sehat
D. Rakyat dituntut untuk menyetor padi, menaikkan produksi padi dan menanam jarak.
E. Produksi materi makanan terus menerus merosot dan gagalnya penyetoran padi

24.  Alasan abad pertengahan juga dikenal dengan istilah Abad Kegelapan (Dark Age) adalah …
A. Angka kriminalitas melonjak tajam
B. Perdagangan ilegal marak dipasaran Eropa
C. Tingkat pertumbuhan penduduk Eropa terlalu besar
D. Terjadi kemunduran dalam berbagai aspek kehidupan
E. Para bangsawan membedakan pajak yang terlalu tinggi terhadap rakyat

25.  Selain untuk membebaskan para tahanan politik, penyerangan penjara Bastile saat Revolusi Prancis merupakan symbol perlawanan terhadap ...
A. Para aristocrat yang bertindak sewenang-wenang
B. Perlakuan yang tidak adil terhadap para tahanan
C. System feodalisme dalam pemerintahan perancis
D. Kesewenang-wenangan militer
E. Kesewenang-wenangan raja

26.  perhatikan informasi berikut.
Pernyataan kemerdekaan Indonesia sesuai dengan semangat Atlantic Charther (piagam Atlantik) dicetuskan oleh presiden Amerika Serikat Franklink Delano Roosevelt dan perdana Mentri Inggris Sir Winston Churchill pada 14 Agustus 1941 yang salah satu isinya, diakui Rights of Self Determination of peoples atau hak bangsa-bangsa untuk menentukan nasib sendiri.
Berdasarkan informasi di atas, dapat disimpulkan bahwa kemerdekaan Indonesia tidak terlepas dari pengaruh …
A. kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi Negara Barat
B. Negara-negara Barat yang memiliki kekuasaan secara ekonomi dan wilayah di Asia-Afrika
C. Program pendidikan dalam Politik Etis yang dicetuskan oleh pemerintah hindia belanda
D. Pemikiran-pemikiran Barat yang menjunjung tinggi hak asasi manusia dalam berbangsa dan bernegara
E. Terinspirasi dari berbagai revolusi di Eropa salah satunya Revolusi Prancis

27.  Pernyataan berikut ini yang merupakan penyebab umum lahirnya organisasi-organisasi pergerakan nasional yang bersifat radikal dan nonkooperatif seperti Indische Partij dan Perhimpunan Indonesia adalah ....
A. merajalelanya ajaran kapitalisme dan kebijakan perekonomian di Indonesia
B. keyakinan kaum aktivis pergerakan bahwa Belanda akan takluk di tangan Jepang
C. Belanda tidak memberi sinyal apapun tentang kemungkinan Indonesia merdeka
D. Belanda tidak tegas terhadap masuknya paham Marxisme-Komunis ke Indonesia
E. Kekecewaan yang besar terhadap kiprah organisasi-organisasi pergerakan yang ada

28.  Salah satu organisasi pergerakan nasional yang pada masa pendudukan Jepang di Indonesia
adalah Pusat tenaga rakyat yang dipimpin oleh empat serangkai. Tujuan dari pembentukan Putera adalah ....
A. melatih kemandirian bangsa Indonesia dalam bidang militer
B. memusatkan seluruh potensi rakyat Indonesia untuk melawan sekutu
C. sebagai wadah untuk menghimpun kekuatan dari golongan tua dan muda
D. sebagai wadah untuk melatih calon-calon pemimpin bangsa di masa depan
E. meminta bantuan dari golongan tua untuk membantu Jepang dalam perang

29.  Pada tanggal 15 Agustus 1945 Jepang menyerah tanpa syarat kepada Sekutu. Berita kekalahan ini dapat diketahui oleh sejumlah tokoh gerakan bawah tanah dan para pemuda melalui siaran radio. Kekalahan Jepang menimbulkan keinginan kuat dan keberanian untuk memproklamirkan Indonesia secepatnya. Kalangan pemuda yang diketuai oleh Chaerul Saleh melakukan penculikan terhadap Soekarno Hatta yang kemudian dibawa ke Rengasdengklok. Alasan para pemuda melakukan penculikan tersebut, karena ….
A. perbedaan sikap antar kalangan tua dan pemuda mengenai kapan saat yang tepat untuk
melaksanakan kemerdekaan
B. perbedaan   pendapat         antara  golongan         tua       dan      muda   tentang            siap      yang memproklamasikan kemerdekaan
C. untuk menjauhkan Soekarno-Hatta dari pengaruh pemerintah Jepang dalam proklamasi
kemerdekaan
D. kalangan pemuda mendesak agar Soekarno-Hatta segera menyusun teks proklamasi E. agar pelaksanaan proklamasi kemerdekaan Indonesia agar lepas dari pengaruh Jepang

30.  Perang Dunia I tidak hanya berpengaruh bagi masyarakat Eropa, tetapi pengaruhnya menyebar hingga ke seluruh dunia. Dalam bidang politik, Perang Dunia I menyebabkan terjadinya perubahan teritorial yang disebabkan oleh ....
A.        dominasi paham-paham diktator seperti Nazi di Jerman dan Fasisme di Italia yang ingin menguasai dunia
B.        munculnya negara-negara baru di kawasan Asia dan Afrika sehingga mempengaruhi peta dunia
C.        keinginan para negara sekutu menaklukkan wilayah Asia dan Afrika menjadi bagian pemerintahannya
D.        kekalahan negara-negara sentral seperti Jerman, Turki, Bulgaria dan Austria yang harus menyerahkan wilayahnya
E.         adanya paham baru yang menimbulkan adanya pembagian kekuasaan yaitu komunis dan demokrasi

31.  Deklarasi kemerdekaan yang ditandatangani pada tanggal 4 Juli 1776 oleh ketiga belas koloni di wilayah Amerika mengandung makna kebebasan hak asasi manusia. Pernyataan ini telah menimbulkan ketegangan bahkan peperangan antara kaum kolonis Amerika dan pihak Inggris. Revolusi Amerika telah membakar semangat kebangsaan hingga ke negara lain seperti Indonesia hingga saat ini. Dampak peristiwa tersebut terhadap sistem pemerintahan Indonesia saat ini adalah ....
A.        berkembangnya pemerintahan sentralisasi dengan berdasar pada otoritas tertinggi pada lembaga eksekutif
B.        terbentuknya sistem kabinet pemerintahan sebagai perwakilan dari partai politik yang mendukung lembaga eksekutif
C.        adanya Dewan Perwakilan Rakyat (DPR) sebagai wakil rakyat yang ditentukan berdasarkan jumlah penduduk
D.        rakyat memiliki hak dan kewajiban tertinggi dalam sistem penyelenggaraan negara sehingga lembaga eksekutif bertanggung jawab kepada rakyat
E.         adanya sistem parlemen negara dalam menata arus mobilitas kepartaian sehingga tidak terjadi konflik kepentingan antarpartai

32.   Proklamasi Kemerdekaan Indonesia belum mengantarkan Indonesia memiliki kedaulatan penuh atas negaranya. Terjadinya Agresi Militer I dan II di Indonesia oleh Belanda telah menarik perhatian India dalam mendukung perjuangan Indonesia dalam mempertahanakan kemerdekaan. Dukungan India terhadap kemerdekaan Indonesia tidak terjadi secara spontanitas bermula dari simpati India saat memberikan bantuan beras kepada India. Respon India terhadap kemerdekaan Indonesia adalah ....
A.        India memberikan dukungan penuh terhadap perjuangan bangsa Indonesia akibat Agresi Militer II Belanda
B.        India bersimpati terhadap perjuangan kemerdekaan Indonesia dengan memasok kebutuhan hidup sehari-hari seperti beras dan pakaian
C.        India menjadi negara mengecam aksi Agresi Militer I dengan menuduh Belanda melakukan agresi militer terhadap Indonesia
D.        India mendukung penuh perjuangan bangsa Indonesia dalam mempertahankan kemerdekaannya dengan dukungan PBB
E.         India mengupayakan para petinggi Indonesia untuk melakukan diplomasi dengan negara Amerika dan Uni Soviet yang saat itu berkuasa agar dapat membantu Indonesia melawan Belanda

33.  Pehatikan informasi berikut ini!
1) Invansi gagal menumbangkan Fidel Castro
2) Kuba semakin menjalin hubungan erat dengan Uni Soviet
3) Menjadi noda pada masa pemerintahan presiden John. F. Kennedy
4) Amerika Serikat memutuskan hubungan diplomatik dengan Kuba
5) Kuba berencana mengurangi ketergantungan ekonomi pada Amerika Serikat
Fakta yang terjadi selama pasca invansi Teluk Babi ditunjuk pada nomor ...
A. A. 1, 2, dan 3
B. 1, 2, dan 4
C. 2, 3, dan 4
D. 2, 3, dan 5
E. 3, 4, dan5

34.  Perhatikan pernyataan berikut!
1) Masuknya kekuasaan asing ke Timur Tengah
2) Kekhawatiran terhadap revolusi Islam Iran
3) Pembatalan perjanjian Algiers oleh Irak
4) Keinginan untuk berkuasa
5) Serangan Irak ke Kuwait
Yang merupakan seba b terjadinya perang Teluk II dituuk pada nomor ....
A. A. 2, 4, dan 5
B. 1, 4, dan 5
C. 5, 4, dan 2
D. 3, 2, dan 1
E. 3, 4, dan 5

35.  Uni Soviet yang didirikan pada tanggal 30 Desember 1922 akhirnya runtuh diakibatkan oleh kebijakan yang dibuat oleh Mikhail Gorbachev. Penyebab runtuhnya Uni Soviet adalah sebagai berikut kecuali ....
A. Sistem marxisme-komunisme tidak memiliki kelenturan dalam menghadapi perubahan
B. Marxisme-komunisme tidak memiliki kontrol yang efektif terhadap bidang politik dan ekonomi
C. Kaum buruh yang merupakan andalan marxisme-komunisme ternyata lebih memihak pada kapitalisme
D. Uni Soviet terlalu fokus pada permusuhan dengan Barat, yang membuat sebagian besar pengeluaran dialokasikan untuk kepentingan militer
E. Perubahan sistem pemerintahan dari sentralisasi ke desentralisasi memberi peluang kepada negara-negara bagian untuk melepaskan diri dari Uni Soviet

36.   Langkah yang ditempuh oleh tokoh kulit hita Nelson Mandela dalam menentang politik Apartheid adalah ....
A. Menerapkan population registration bagi warga kuli hitam
B. Memboikot pelaksanaan Olimpiade di Afrika Selatan
C. Membawa masalah apartheid ke forum PBB
D. Membentuk African National Congress
E. Melakukan pemberontakan militer

37.  Terbentuknya APEC sejalan dengan politik luar negeri Indonesia yang bebas aktif, sehingga denga menjadi anggota APEC maka Indonesia ....
A. Ikut menertibkan keamanan dunia internasional
B. Apat mengajukan pinjaman pada sama anggota APEC
C. Tidak terkucil dalam perdaganga bebas yang saling menguntungkan
D. Dapat mengurangi persaingan perdagangan dengan negara-negara Eropa
E. Dapat mengatu tarif bea masuk untuk semua barang dari luar Indonesia

38.  Pengaruh perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi sangat besar dalam kehidupan manusia. Dampak negatif dari perkembangan teknologi dalam bidang ekonomi dan industri adalah ....
A. Meningkatnya angka pengangguran karena tenaga manusia digantikan dengan tenaga mesin
B. Pesatnya arah informasi di bidang perdagangan, khususnya perdagangan barang
C. Perusahaan dapat menghasilkan barang yang banyak dalam waktu yang singkat
D. Upaya pemenuhan kebutuhan material menjadi lebih cepat dan mudah
E. Munculnya kelas-kelas sosial masyarakat yang baru

39.  Pada masa terjadinya perang dingin Indonesia berusaha untuk tetap bersikap netral yang ditunjukkan dengan ....
A. Menerapkan sistem sistem ekonomi berdikari
B. Memelopori pembentukan gerakan Non Blok
C. Menolak bergabung dengan aliansi blok Timur
D. Menjalin kerjasama dengan negara-negara berkembang
E. Mengurangi ketergantungan terhadap terhadap Amerika Serikat dan Uni Soviet

40.  Perhatikan tabel perbedaan berikut!
No
Jerman Barat
Jerman Timur
1.


2.

3.


4

Di Jerman Barat masyarakat cenderung lebih bebas karena mereka menerapkan ideologi liberalisme
Krisis ekonomi yang melanda Uni Soviet
Jerman Barat menerapkan sistem kapitalis dengan sebuah ekonomi pasar sosial pemerintahan
Adanya campur tangan negara lain
Sedangkan di Jerman Timur, masyarakat cenderung tertutup dan tertekan karena menganut paham sosialisme. 
Proses Demokratisasi yang diprakarsai oleh Mikhail Gorbachev
Jerman Timur menganut suatu pemerintahan otoriter dengan gaya ekonomi khas Uni Sovyet.
 Munculnya gerakan Separatis


Perbedaan kondisi Jerman Barat dan Jerman Timur sebelum reunifikasi ditunjukkan pada nomor … .
A.    1 dan 2
B.     1 dan 3
C.     2 dan 4
D.    2 dan 3
E.     3 dan 4
41.              Perhatikan informasi di bawah ini!
1)            Organisasi ini beranggotakan pebisnis dari semua negara Asia Pasifik, kecuali Korea Utara dan Kampuchea. Organisasi PBEC aktif mendorong perdagangan dan investasi di wilayah Asia Pasifik, tetapi hanya melibatkan sektor swasta.
2)            Pada tahun 1980 muncul Pacific Economic Cooperation Council (PECC). Organisasi yang lahir di Canberra, Australia ini menciptakan kelompok kerja untuk mengidentifikasi kepentingan ekonomi regional, terutama perdagangan, sumber daya manusia, alih teknologi, energi, dan telekomunikasi.
3)            PECC melibatkan para pejabat pemerintah, pelaku bisnis, dan akademis. Salah satu hasil kegiatan PECC sebagai wadah kerja sama bangsa-bangsa di kawasan Asia Pasifik di bidang ekonomi yang secara resmi terbentuk bulan November 1989 di Canberra, Australia.
Dari informasi di atas organisasi Pembentukan organisasi tersebut adalah..
A.    General Agreement on Tariffs and Trade (GATT)
B.     Asia Pasific Economic Cooperation (APEC)
C.     North America Free Trade Aggreemnet  (NAFTA)
D.    Association of Southeast Asia Nations (ASEAN)
E.     Organization of the Petroleum Exporting Countries (OPEC)

42.              Syarat salah satu berdirinya negara adalah pengakuan dari negara lain secara hukum atau de jure. Pasca proklamasi kemerdekaan yang dilaksanakan pada tanggal 17 Agustus 1945, upaya untuk mendapatkan pengakuan dari negara lain dilakukan oleh bangsa Indonesia. Salah satu caranya adalah mengirim misi diplomasi ke negara lain untuk mendapatkan dukungan kemerdekaan. Salah satunya melalui PBB yang mulai turut serta dalam konflik Indonesia Belanda adalah ketika terjadi agresi Militer Belanda I pada tanggal 21 Juli 1947. PBB mendapatkan masukan dari India dan Australia bahwa tindakan yang dilakukan oleh Belanda tidak sesuai dengan nilai nilai perdamaian yang ada pada PBB. Peranan PBB dalam perjuangan bangsa Indonesia yakni melalui resolusi dewan keamanan PBB Pada tanggal 21 Januari 1949.
Dari deskripsi di atas bentuk Pengakuan PBB terhadap proklamasi kemerdekaan Indonesia adalah..
A.    mengakui kemerdekaan Indonesia pata tanggal 29 Juli 1947. Hubungan diplomatik secara resmi dibuka pada tahun 1950 dengan membuka kedutaan Indonesia di Beirut
B.     dalam rangka mendukung kemerdekaan Indonesia adalah melakukan aksi pemboikotan para buruh di pelabuhan Port Said dan juga Terusan Suez terhadap kapal kapal Belanda. Penutupan hubungan diplomatik dengan Belanda dan juga pembentukan perangkat kesehatan untuk menolong korban agresi militer Belanda.
C.     Mengirim bantuan obat-obatan sebagai timbal balik dari bantuan beras dari Indonesia untuk India. Perlu diingat ketika Perdana Menteri Sutan Syahrir melakukan diplomasi yang terkenal dengan nama “India rice” yakni pengiriman 500.000 ton beras dari Indonesia ke India (20 Agustus 1946). Pada saat itu India sedang mengalami krisis pangan.
D.    Pengakuan itu dilakukan pada tanggal 6 Juli 1947 ditandai dengan pembukaan kedautaan yang disebut “Apostolic Delegate”
E.     Membentuk Komisi Tiga Negara sebagai akibat dari Belanda yang mengingkari hasil dari Perundingan Linggarjati dengan mengadakan Agresi Militer Belanda I. Komisi Tiga Negara (KTN) kemudian diganti namanya menjadi UNCI (28 januari 1949) ketika Belanda mengadakan Agresi Militer Belanda II..

43.              ASEAN adalah organisasi regional bangsa – bangsa Asia Tenggara yang bergerak di bidang ekonomi, geopolitik, dan budaya. Dalam kegiatan ASEAN tersebut Indonesia mampu memainkan peran penting sebagai pemimpin Asia Tenggara, terutama pada masa pemerintahan Presiden Soeharto.Indonesia memiliki peranan yang cukup penting di dalam perkembangan ASEAN, di mana Indonesia merupakan salah satu penentu arah perkembangan organisasi tersebut.Contoh peran Indonesia dalam dalam ASEAN menjadi penengah saat terjadinya konflik antara Kamboja dengan Vietnam tahun 1987.Konflik ini dapat diselesaikan melalui Konferensi Paris tahun 1991 di mana kedua negara menyepakati adanya perjanjian damai. Dari deskripsi di atas  tersebutdapat disimpulkan bahwa ... .
A.    dapat menyelesaikan konflik yang terjadi di berbagai dunia
B.     mampu menciptakan perdamaian di kawasan Asia Tenggara
C.     dapat menyelesaikan permasalahan ASEAN tanpa bantuan
D.    bekerjasama dengan negara lain dalam mewujudkan kesejahteraan
E.     mampu mewujudkan suatu stabilitas nasional melalui keadilan

44.              Beberapa hasil KMB yang tidak dapat direalisasikan oleh Belanda sesuai dengan kesepakatan adalah....
A.    masalah penarikan pasukan dari wilayah RIS termasuk di dalamnya KNIL
B.     pembayaran hutang dan biaya perang Belanda- Indonesia
C.     penyelesaian status wilayah Irian Barat
D.    penarikan kapal Belanda ukuran kecil (korfet) dari wilayah perairan RIS
E.     pembentukan Uni Indonesia Belanda

45.              Jatuhnya Konstantinopel ke tangan Turki Usmani (1453) mengakibatkan hubungan perdagangan antara Eropa dan Asia Barat (Timur Tengah) terputus. Dikuasainya Konstantinopel tersebut berarti berakhirlah riwayat kekaisaran Romawi. Sehingga pusat perdagangan rempah-rempah di Instambul dikuasai oleh para pedagang Islam. Bagi masyarakat Eropa, rempah-rempah merupakan kebutuhan vital. Jatuhnya kota Konstantinopel menyebabkan harga rempah-rempah melambung tinggi. Tujuan awal masuknya bangsa Barat (Eropa)  ke Nusantara selain mencari rempah-rempah juga dilatar belakangi oleh ....
A.    semangat mewujudkan 3G ( Gold, Glory, Gospel)
B.    berakhirnya Masa Kegelapan (Dark Age) di Eropa
C.    munculnya semangat Renaisans (pencerahan)
D.    memperkenalkan penemuan-penemuan baru
E.    keinginan memperkenalkan budaya barat di Asia


46.  Seorang sejarawan akan melakukan penelitian tentang lahirnya gerakan reformasi di Indonesia. Untuk melakukan penelitian tersebut maka sejarawan tersebut melalui tahapan-tahapan. Sebutkan dan jelaskan 3 tahapan dalam penelitian sejarah tersebut!

47.  Kerajaan Sriwijaya mempunyai wilayah yang sangat luas dan dijuluki sebagai Kerajaan Nasional . Jelaskan faktor-faktor yang mendorong Sriwijaya tumbuh dan berkembang sebagai kerajaan besar!

48.  KMB merupakan lanjutan dari Perundingan Roem-Royen. KMB berlangsung di Deen Hag Belanda pada tanggal 23 Agustus-2 November 1949. Delegasi Indonesia dipimpin Moh.Hatta, delegasi BFO dipimpin Sultan Hamid II, delegasi Belanda dipimpin Mr. Van Maarseveen, sedangkan UNCI dipimpin oleh Chritchley. Perjanjian KMB mempunyai dampak bagi usaha bangsa Indonesia. 
Jelaskan 4 dampak negatifnya dan berikan alasan bahwa perjanjian KMB tidak sesuai dengan keinginan kemerdekaan Indonesia! 

49.  Penjajahan Inggris di India mendorong lahirnya semangat nasionalisme. Kesadaran ini berkembang setelah muncul kelompok cendekia muda. Salah satu yang menonjol adalah Mahatma Gandhi yang berpendapat  bahwa pembaruan manusia dapat mengubah keadaan politik. Maka kemerdekaan harus dicapai dengan pembaruan pemikiran manusia.  Berdasarkan penjabaran di atas, uraikanlah dengan runut dan sistematis 4 langkah atau ajaran Mahatma Gandhi yang membawa rakyat India terbebas dari penjajahab Inggris!

50.  Konflik korea utara dan selatan terjadi sejak berakhirnya perang dunia II.Perang dunia yang merupakan persaingan antara Uni soviet dan Amerika serikat ternyata membawa dampak bagi korea hingga saat ini,tahun 1998 presiden korea selatan Kim Dae Jung mengumumkan sebuah kebijakan yang bertujuan meningkatkan interaksi kedua negara ,akan tetapi november2010 korea utara terus melakukan ujicoba nuklir dan peluncuran artileri dari korea utara yang menyebabkan kematian dua warga sipil da dua anggota militer korea selatan akibatnya konplik kedua negara berlanjut hingga sekarang.Jelaskan faktor penyebab terjadinya konflik tersebut



Komentar

Postingan populer dari blog ini

Kita Dan Soeharto Oleh Ust.Hilmi Amirudin

Peristiwa Kontemporer Dunia (Perpecahan Uni Sovyet)

LATIHAN SOAL SEJARAH INDONESIA